About the Journal

PROSIDING
Konferensi Nasional Komunikasi dan Penyiaran Islam
Volume, 1  Tahun 2022
(Print ISSN 2986-3201; Online ISSN 2988-6171)

Tema yang diangkat pada tahun ini adalah:
Dakwah, Jurnalisme dan Era digital: Elaborasi Komunikasi Selama dan Pasca Pandemi

Pada era digital ini, beragam tantangan bermunculan. Seperti dakwah di masa pandemi dimana saat ini banyak bermunculan seorang da’i memanfaatkan media digital sebagai sarana dakwahnya kepada khalayak atau Masyarakat yang memang sudah memiliki kemampuan dan keleluasaam untuk menyuarakan dirinya sendiri. Setiap orang bisa memuat media di era digital saat ini. Namun hal itu belum cukup bagi seorang pendakwah hanya dengan cara mengandalkan teknologi digital, tapi harus mempertimbangkan dari aspek lain baik dampak positif dan negatifnya. Begitu juga peran jurnalisme dan era digital ini tantangan yang harus dihadapi juga cukup berat, salah satunya adalah ancaman munculnya hoaks dari media sosial. Terutama hoaks soal covid-19. Meningkatnya hoax Covid19 di era pandemi secara substantif meningkatkan pula permintaan media yang terpercaya. Untuk itu perlu melakukan cek fakta, media tak bisa berjalan sendirian. Kita harus bersama public. Demi meraih kepercayaan publik, hanya komitmen tersebutlah yang dapat membuat publik mudah menentukan mana yang terpercaya di tengah banjir konten pada era digital kini.

Konferensi Nasional Komunikasi dan Penyiaran Islam
Volume, 1, Tahun 2022

Adapun subtema dalam kegiatan Komunikasi dan Penyiaran Islam (KPI) National Conference 2022 adalah:
1. Budaya dan Dakwah di Era Digital
2. Jurnalisme dan Media Islam
3. Dinamika Komunikasi